Kisah cinta tak semua manis akhirnya
Kisah cinta terkadang perih adanya
Kisah cinta antara anak Adam dan Hawa
Kisah cinta dengan roman picisan atau pengorbanan
Romeo rela mati tuk menyusul sang Juliet
Meski ternyata Juliet hanya sesaat menutup mata
Akhirnya Juliet menyusul sang Romeo
Dengan kesetiaan cintanya
Kisah cinta mereka berakhir kepedihan
Ya, karena adat yang membatasi
Keluarga yang melarang
Mengapa permusuhan antara kedua orang tua
Harus menghalangi cinta mereka
Entahlah...
Satu lagi cinta di dunia tak berakhir manis adanya
Berbeda dengan Romeo dan Juliet
Cinderella yang mendapatkan magic
Anggun hadir dalam pesta dansa
Sang pangeran jatuh hati padanya
Teng... Teng...
Persyaratan dengan sang peri
Membuat Cinderella panik dan bingung
Bergegaslah dia kembali, sambil menghindar
Dan, terlepaslah salah satu sepatunya
Sang pangeran yang telah jatuh hati
Berusaha untuk mencari sang Cinderella
Karena sang pangeran yakin akan rasa itu
Cinta yang bersemi dalam hatinya...
Seluruh warga tak satu pun bisa memakai sepatu itu
Kekecilan, kebesaran dan lain sebagainya
Tapi tidak untuk Cinderella sang empunya
Dan akhirnya sang pangeran menemukan Cinderella
Mereka berjanji seiya, sekata
Untuk mengarungi hidup bersama
Melalui suka duka
Warna-warni kehidupan berdua
Seandainya sepatu Cinderella tak terlepas
Atau sepatu itu hilang seperti kereta kuda
Buah labu, prajurit dan lainnya
Akankah kisah itu kan kita dengar
Kisah itu takkan pernah ada
Ya, takkan pernah menghiasi dunia cinta
Antara Romeo dan Juliet
Pangeran dan Cinderella
Seperti malam dan siang
Kita yang menentukan cinta kita
Romeo ataukah Cinderella
Ya, antara kepedihan dan kebahagiaan
===
Kairo, 03 December 2008
Tidak ada komentar:
Posting Komentar